Spanyol dan Uruguay akan saling bertemu pada laga persahabatan di Doha,
Qatar, Rabu 6 Februari 2013. Berikut ini data dan fakta menarik kedua
tim jelang pertemuan nanti seperti diungkapkan Infolivestrada:
1. Spanyol
dan Uruguay sudah bertemu 8 kali (Piala Dunia 1950, Piala Dunia 1990
dan enam persahabatan). Spanyol tidak terkalahkan dengan meraih tiga
kemenangan dan lima imbang. Semua kemenangan Spanyol diraih saat laga
persahabatan dan di kandang sendiri.
2. Spanyol
tidak pernah kalah dari tim asal Amerika Selatan kecuali dari Brasil dan
Argentina. Dari 32 pertandingan melawan Bolivia (1 kali), Chile (9),
Kolombia (2), Ekuador (1), Paraguay (4), Peru (3), Uruguay (8) dan
Venezuela (4), Spanyol meraih 23 kemenangan, 9 imbang, mencetak 67 gol
dan kebobolan 20 gol.
3. Uruguay untuk kali
ke-17 menghadapi juara bertahan Piala Dunia, total meraih empat
kemenangan, lima imbang dan delapan kekalahan. Uruguay tidak pernah
mengalahkan juara bertahan Piala Dunia sejak menang 2-0 atas Argentina
pada 14 Juli 1989.
4. Spanyol akan bermain di
Asia untuk kali keenam, setelah lima di antaranya terjadi di Piala Dunia
2002 (Korea dan Jepang), dengan hasil tiga kemenangan dan dua imbang.
Ini kali pertama juara bertahan Piala Dunia bermain di Doha, Qatar.
5. Setelah
Pantai Gading disingkirkan Nigeria pada perempat final Piala Afrika
2013, Spanyol saat ini memegang catatan tidak terkalahkan berturut-turut
di pertandingan internasional (17 pertandingan). Di belakang Spanyol
ada Korea Utara dengan 13 pertandingan.
6. Iker
Casillas untuk kali pertama tidak masuk skuad Spanyol sejak 22 Agustus
2007, ketika mengalahkan Yunani 3-2 di Thessaloniki. Sejak saat itu,
Casillas meraih 83 caps tanpa tergantikan.
7. Carles Puyol akan kembali menjadi kapten Spanyol sejak lebih dari 3 tahun (12 Agustus 2009). Bek Barcelona itu akan menjadi kapten saat melawan Uruguay, menyusul cederanya Casillas.
8. Carles
Puyol akan menjadi pemain ketujuh dan bek pertama Spanyol yang meraih
100 caps, setelah Andoni Zubizarreta, Raul Gonzalez, Iker Casillas, Xavi
Hernandez, Xabi Alonso dan Fernando Torres.
Thursday, February 7, 2013
0 Response to "8 Fakta Menarik Spanyol Vs Uruguay"
Post a Comment